PROSES UNTUK TERSAMBUNG KE LAYANAN INTERNET YANG DILAKUKAN OLEH ISP


PROSES UNTUK TERSAMBUNG KE LAYANAN INTERNET YANG DILAKUKAN OLEH ISP

Halo Assalamualaikum gaes, balik lagi sama Ade disini, kembali lagi di blog amatir yang saya buat, hehe. Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas proses untuk tersambung ke layanan internet yang dilakukan oleh ISP (Internet Service Provider). Tanpa basa-basi lagi, langsung aja check it out!.

Untuk tersambung ke jaringan internet, pengguna harus menggunakan layanan khusus yang disebut ISP (Internet Service Provider). Media yang umum digunakan adalah melalui saluran telepon (dikenal sebagai PPP, Point to Point Protocol). Pengguna memanfaatkan komputer yang dilengkapi dengan modem (modultor and demodulator) untuk melakukan dialup ke server milik ISP. Begitu tersambung ke server ISP, computer si pengguna sudah siap digunakan untuk mengakses jaringan internet. Pelanggan akan dibebani biaya pulsa telepon plus layanan ISP yang jumlahnya bervariasi tergantung lamanya koneksi.

Saluran telepon via modem bukan satu-satunya cara untuk tersambung ke layanan internet. Sambungan juga dapat dilakukan melalui saluran dedicated line seperti ISDN (Integrated System Digital Network) dan ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line), maupun via satelit melalui VSAT (Very Small Aperture Terminal). Sayangnya, alternate ini terhitung cukup mahal untuk ukuran pelanggan perorangan.

Oke, sip sekian dulu untuk postingan kali ini, maaf cuma bisa memberikan sedikit informasi ,semoga bermanfaat, maafkan jika ada kesalahan, soalnya masih amatir, dan terima kasih sudah membaca. Sampai jumpa di postingan berikutnya. Assalamualaikum. Bye! ^-^



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Konfigurasi Web Server dengan Apache2 di Debian

[FSRM] Konfigurasi File Screening di Windows Server 2012

Wireless PTP